Ciri-ciri orang yang intim dengan Tuhan



Ayat : Luk 10:38-42

Ciri-ciri orang yang intim dengan Tuhan
“TUHAN bergaul karib dengan orang yang takut akan Dia, dan perjanjian-Nya diberitahukan-Nya kepada mereka..” (Maz 25:14)
Hasil gambar untuk berdoa kepada tuhan yesus

Apakah orang yang rajin ke gereja bahkan hidup melayani dalam pekerjaan Tuhan dapat disebut orang yang bergaul karib dengan Tuhan, intim dengan Tuhan ? Keintiman dengan Tuhan adalah adalah ketika saudara jatuh cinta kepada Tuhan.Hidup dengan kasih yang mula-mula, mengasihi Tuhan dengan segenap hati, segenap jiwa, dan segenap akal budi kita.  Ada gairah dan semangat dengan Tuhan bukan sekedar tugas , ritual agamawi atau rutinitas.

Ciri-ciri orang yang bergaul intim dengan Tuhan adalah Pertama memiliki kerinduan kepada Tuhan (Maz 42:1-2). Kerinduan ini adalah soal hati. Kerinduan bertemu Tuhan, bukan timbul dari keinginan manusia, tetapi karena Tuhan menanamkannya dalam hidup saudara. Melalui kasih dan jamahanNya kerinduan bertumbuh dalam hati kita. Kedua hidup dalam hadirat Tuhan (Yoh 14:21). Artinya saudara harus tetap menjalin hubungan dengan Tuhan. Saudara harus terus memiliki kesadaran yang penuh bahwa Tuhan ada dan hidup dalam diri saudara. Alkitab berkata tubuh kita adalah Bait Allah tempat Roh Kudus tinggal. Untuk itu saudara harus kedapatan hidup kudus, taat, setia dan  terus merenungkan dan memperkatakan Firman Tuhan siang dan malam. Ketiga, memilki gaya hidup sebagai penyembah (Yoh 4:23-24). Saudara harus menyembah Tuhan 1x24 jam. Hal ini dimungkinkan jika saudaramelakukan segala sesuatu dengan iman. Artinya lakukan segala sesuatu sebagai penyembahan saudara kepada Tuhan. Pekerjaanmu, keluargamu, bisnismu kerjakan sebagai penyembahan kepada Tuhan. Yesus mencari penyembah yang menyembah dalam roh dan kebenaran. Artinya hidup yang senantiasa menyembah, meninggikan, dan menghormati Tuhan. Hidup yang membenci kejahatan dan gemar melakukan kehendak Tuhan.

Pikiran Kristus adalah pikiran tanpa batas
DOA :   Bapa yang baik mampukan kami masuk dalam proses       pembaharuan akal budi sepanjang hidup kami.Haleluya. Amin

Komentar

  1. Terima kasih untuk karya penulisan artikel ini sangat memberkati saya Amin Tuhan Yesus memberkati 🙏🙏

    BalasHapus

Posting Komentar